н ε ℓ ℓ σ, н σ ℓ ι ∂ α y ヾ(・ω・*)ノ
Saturday, June 16, 2012 @ 1:47 AM | 0 shotout


Akhirnya, setelah seminggu penuh perjuangan dan belajar, minggu pelaksanaan Ulangan Kenaikan Kelas (UKK) sudah terlampaui. Kini, saatnya kami melepaskan segala kepenatan kami dengan tertawa lagi, dalam sisa waktu yang masih tersisa sebelum penerimaan rapor.

Kami tentu saja masih berdoa dan menunggu hasil dari UKK tersebut. Semoga, pada akhirnya kita semua bisa mendapatkan nilai maksimal dan melampaui KKM, Amin.... :)

Daaaan, setelah dinanti-nanti, akhirnya datang juga liburan panjang untuk kami. Dan beberapa dari kami sepakat untuk menghabiskan liburan dengan membalas dendam dengan browsing seharian, membaca novel sepuluh volume, menonton film 6 jam, dan lain-lain -_-v

Tentu saja, jeda diantara minggu pelaksanaan UKK dan penerimaan rapor diisi dengan adanya kelas meeting. Di sekolah kami, kelas meeting berjalan dengan seru karena diadakan perlombaan dimana masing-masing kelas ikut berpartisipasi dan memeriahkannya.

Waktu seakan berlalu sangat cepat bagi kami. Walaupun berat, siap tidak siap, kami akan menjalani kelas 9 dan berjuang mati-matian demi masa depan kami.

Kami hanya berharap, seiring dengan berjalannya waktu dan rintangan yang akan kami hadapi, persahabatan kami akan semakin bertahan. 

Sekian dulu update yang admin berikan, jika ada saran dan kritik, tolong berikan shotout atau message di chatbox. Terima kasih.

• ω •∂ ε ℓ ι g н т™

Labels: , ,